Zona Berbahaya, Petugas Kepolisian Resor Sukabumi Himbau Wisatawan Dilarang Berenang Ke Tengah

    Zona Berbahaya, Petugas Kepolisian Resor Sukabumi Himbau Wisatawan Dilarang Berenang Ke Tengah
    Zona Berbahaya, Petugas Kepolisian Resor Sukabumi Himbau Wisatawan Dilarang Berenang Ke Tengah

    Sukabumi - Seluruh Perwira Polres Sukabumi turun ke pantai, mendampingi anggota Polres Sukabumi dan instansi terkait, melakukan himbauan kepada para wisatawan yang sedang berwisata dikawasan pantai Palabuhanratu dan sekitarnya. Senin (24/04/23).

    Tidak kurang dari Wakapolres Sukabumi Kompol Septa Firmansyah, sudah dari pagi hari mengecek keberadaan para perwira dang anggota yang terlibat pengamanan melalui pesawat HT nya serta kesiapan masing-masing personil Pos pam, guna mengantisipasi membeludaknya kedatangan para wisatawan ke kawasan Pantai.

    Kapolres Sukabumi Akbp Maruly Pardede melalui Kasi Humasnya Iptu Aah Saepul Rohman mengatakan, kehadiran para perwira yang merupakan para pejabat utama Polres itu dalam rangka membantu para Kapolsek dan Kapospam yang berada dikawasan wisata guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan dilaut.

    “ Hasil evaluasi hari pertama liburan, Bapak Kapolres memutuskan menambah kekuatan dengan menurunkan para pejabat utamanya turun ke pantai, guna mencegah terjadinya para wisatawan yang terseret arus pada saat beraktifitas dipantai, ” Ungkap Aah kepada media pagi ini.

    Selain menurunkan para pejabat utamanya, Kapolres juga menambah ploting anggota dipantai yang bukan menjadi tujuan utama wisata namun untuk tahun ini ternyata dikunjungi juga oleh para wisatawan.

    “ Sejak awal kita sudah petakan wilayah pantai mana yang akan ramai dikunjungi, namun karena banyak pengunjung, ada pantai yang sepi pengunjung pada tahun lalu tetapi tahun ini dikunjungi oleh masyarakat, ” sambungnya.

    Polres Sukabumi Polda Jabar, Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede, Program AA DEDE. 

    polres sukabumi polda jabar kapolres sukabumi akbp maruly pardede
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Polres Sukabumi Himbau Para wisatawan Untuk...

    Artikel Berikutnya

    Petugas Pos Pengamanan Objek Wisata Pantai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Lanud Sultan Hasanuddin Dukung  Jungar Prajurit Wing Komando II Kopasgat
    Babinsa Koramil Kuala Kencana Bersama Petani Kerja Bakti Perbaiki Jalan Pematang Sawah

    Ikuti Kami